Selamat datang di Blog saya yang sederhana ini..Semoga Bermanfaat..

blackvoda’s blogs

Friday, March 18, 2016

TANAMAN HIAS BUNGA LAVENDER

TANAMAN HIAS BUNGA LAVENDER 
 

 
Tanaman Lavender atau disebut juga Lavandula angustifolia, merupakan tanaman dengan habitat asli dari wilayah Afrika Utara, Mediterania hingga daerah Perancis Selatan. Tanaman lavender ini sudah sangat dikenal memiliki aroma bunga yang harum, dimana banyak digunakan sebagai essence parfum dan pengusir nyamuk, minyaknya dapat digunakan untuk terapi relaksasi dan pijat urut, serta digunakan sebagai bumbu masak. Tanaman Lavender sebenarnya dapat tumbuh di Indonesia karena beberapa varian tanaman ini cocok hidup di iklim tropis. Namun tetap saja memerlukan suatu penanganan khusus agar tanaman lavender ini bisa tumbuh berkembang hingga menjadi dewasa. Habitat tanaman lavender ini hidup di ketinggian 600 – 1300 m di atas permukaan laut. Tanaman lavender ini suka sekali dengan kondisi dingin namun kering.



Kebanyakan beberapa masalah atau tantangan bagi para penghobies tanaman hias adalah bagaimana cara menyemai tanaman lavender ini. Kemudian kalau sudah bisa tumbuh, tantangan berikutnya adalah melawan kelembaban iklim tropis yang tidak disukai tanaman lavender. Yang terakhir adalah tantangan bagaimana membuat tanaman lavender tersebut berbunga.

Langkah pertama kita adalah penyemaian biji tanaman lavender. Untuk beberapa varian Lavender, langkah pertama yang perlu kita lakukan adalah cold stratification terlebih dahulu selama 4 – 6 minggu, namun beberapa varian lainnya bisa langsung disemai saja bijinya di atas media. Berdasarkan pengalaman para penghobies, yang paling mudah adalah dengan mencampurkan perlite – vermiculite 1 : 1 untuk penyemaian. Biji tanaman lavender akan berkecambah sekitar 2 sampai 4 minggu kemudian menjadi seedling.



Untuk langkah selanjutnya adalah menjaga agar tanaman lavender tersebut tumbuh hingga muncul 4 daun. Meskipun lebih baik disemai di tempat yang teduh, perlu diperhatikan agar seedling tersebut tumbuh normal. Tanaman lavender ini mudah mengalami etiolasi apabila disemai di tempat yang teduh, namun beresiko apabila ditempatkan di tempat yang terlalu banyak kena paparan sinar matahari. Ketika terlihat gejala etiolasi, tanaman lavender harus segera kita pindahkan ke tempat yang lebih terang. 


 
Apabila tanaman lavender sudah muncul 4 daun, sebaiknya segera kita pindahkan ke pot individu. Dari pengalaman-pengalaman para penghobies bunga, pot individu yang dimaksud adalah pot dengan media tanam yang porous karena tanaman ini tidak suka media tanam yang lembab ketika beranjak dewasa. Media tanam yang dimaksud, adalah media tanam seperti yang digunakan untuk tanaman kaktus atau tanaman sukulen. Setelah tumbuh dewasa tanaman lavender akan berbunga, bunganya yang indah dan aroma bunganya yang harum merupakan ciri khas tersendiri dari tanaman lavender ini. Dengan ciri khasnya tersebut, membuat banyak para penghobies bunga menyukai dan tertarik untuk menjadikan tanaman lavender ini sebagai tanaman hias di luar ataupun di dalam rumahnya. 

Share:

1 comments:

pak muliadi said...

KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.

KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.


KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.

Gambar dan Data saya dapatkan dari berbagai Sumber. Mohon koreksi bila ada kesalahan. Atas kunjungannya saya ucapkan Terima kasih.

blackvoda

My photo
You can send email and visit me in blackvoda@gmail.com, itats02@yahoo.com or http://indonesiahijausejati.blogspot.co.id Thank you.

Blogger templates

Blog Archive